Kenapa harus ikut BI Digital Content Competition 2023?
Selain mendapat hadiah dan sertifikat, kamu juga berkesempatan tergabung dalam komunitas Generasi Digital Bank Indonesia.
Siapa yang boleh ikut dalam kompetisi ini?
Kompetisi ini terbuka untuk Warga Negara Indonesia (WNI), kecuali karyawan Bank Indonesia (BI), pihak ketiga di BI, dan anggota panitia penyelenggara.
Apakah kompetisi ini gratis?
Iya, Tidak ada biaya pendaftaran dalam kompetisi BIDCC 2023.
Bagaimana cara mendaftar?
Anda harus mendaftar sebagai peserta BIDCC 2023 melalui situs resmi kompetisi di www.bi-digitalcompetition.com.
Apakah ada batasan dalam jumlah karya yang dapat dikirimkan?
Setiap peserta hanya boleh mengirimkan 1 (satu) buah karya per kategori dan boleh mengikuti lebih dari 1 (satu) kategori lomba.
Apakah peserta boleh berkelompok?
Kamu dapat mengikuti kompetisi ini baik secara individu/tim/berkelompok.
Siapa saja yang akan mendapatkan sertifikat?
Pihak yang mendapat sertifikat hanya peserta yang masuk 10 dan 3 besar.
Apakah harus follow semua media sosial bank Indonesia?
Iya, Peserta wajib follow/subscribe semua media sosial resmi bank Indonesia dan melampirkannya saat pendaftaran lomba.
Apakah karya yang dikirimkan harus baru?
Iya, karya yang dikirimkan harus orisinal, tidak melanggar hak cipta pihak lain, dan tidak mengandung konten yang berkaitan dengan SARA, pornografi, atau kekerasan.
Kapan batas akhir submit karya lomba?
Batas submit lomba adalah tanggal 31 Oktober 2023.
Berhasil daftar namun belum dapat email verifikasi?
Cek email anda secara berkala ya, verifikasi email akan dikirimkan maksimal dalam kurun waktu 30 menit. Jika belum ada email yang masuk, anda bisa cek juga di folder spam ya.
Catatan Penting:
Pastikan semua informasi yang kamu masukkan saat pendaftaran akurat dan benar.
Perhatikan syarat dan ketentuan kompetisi.
Perhatikan batas waktu pengiriman konten sesuai dengan tanggal yang telah ditentukan.
Pastikan kontenmu sesuai dengan tema.
Jika ada pertanyaan atau kendala, kamu bisa menghubungi tim BIDCC 2023 disini.